Rabu, 09 Mei 2012

PENERIMAAN SISWA BARU TAHUN PELAJARAN 2012/2013

SELAYANG PANDANG SMA PGRI PLUMBON


SMA PGRI Plumbon didirikan pada tahun 1979 sebagai lembaga pendidikan di bawah naungan Yayasan Pembina Lembaga Pendidikan Dasar Dan Menengah PGRI (YPLP DASMEN PGRI) bertujuan membantu Pemerintah dalam rangka mencerdaskan anak bangsa tanpa memandang suku, agama, tingkat sosial masyarakat.
BANYAK SUDAH LULUSAN yang dihasilkan dan sekarang memegang peranan penting dalam berbagai bidang kehidupan kemasyarakatan.
ADA SEBAGAI birokrat, sebagai usahawan, dan sebagai para militer.

 VISI SMA PGRI PLUMBON  

MENGHASILKAN LULUSAN YANG BERPRESTASI, MEMPUNYAI KETERAMPILAN DAN BERBUDI PEKERTI LUHUR

MISI SMA PGRI PLUMBON
  • Secara konsisten memberikan pelatihan/motivasi/wawasan kepada tenaga pendidik dan kependidikan agar mempunyai kompetensi sesuai tuntutan jaman
  • Secara berkelanjutan terus memantapkan metode pembelajaran PAIKEM
  • Secara konsisten membudayakan sikap, perilaku religius kepada seluruh warga sekolah
  • Secara konsisten mengembangkan minat, bakat siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler
  • Menerapkan manajemen partisipatif.
FASILITAS YANG ADA DI SMA PGRI PLUMBON

Sebagai sekolahan yang selalu berusaha memberikan pelayanan yang baik kepada peserta didiknya, maka fasilitas seperti : ruang kelas yang representatif, lab.IPA, lab. komputer, perpustakaan, musholla, fasilitas olah raga, sanitasi dll. sudah dimiliki.

CARA UNTUK MENJADI SISWA SMA PGRI PLUMBON
 
1. Syarat pendaftaran :
  • Lulus SMP/MTs/Paket B
  • Umur ma   ksimum 19 tahun
  • Mengisi formulir pendaftaran
  • Menyerahkan foto copy ijazah 2 lbr., foto copy SKHUN 2 lbr. , pas foto hitam putih (3x4)       2 lbr.
  • Membayar biaya PSB sebesar Rp.500.000,-

2. Waktu Pendaftaran :
Mulai       Juli 2012, jam 07.00-15.00 setiap hari kerja
3. Tempat Pendaftaran :
SMA PGRI Plumbon, Jl. Balai Desa Karangmulya-Plumbon, telp.0321-323269
  4. Lain-lain :
  • SPP per bulan Rp.60.000,-
  • Fasilitas yang didapat bagi siswa baru : 2 kemeja putih SMA PGRI Plumbon,                      
    2 kemeja batik SMA PGRI Plumbon, 1 stel pakaian Olah Raga dan bebas SPP
                     bulan 
    Juli 2012.

         

SELAMAT BERGABUNG









NASKAH SOAL UKK MAPEL MATEMATIKA BAG.1



1.     Mana yang merupakan pernyataan dan mana yang bukan pernyataan ?
  1. Bandung ibukota Jawa Barat
  2. Ambilkan buku itu !
  3. 2 + 3 = 7
  4. Kapan kamu pulang ?

2.     Tentukan nilai kebenaran dari pernyataan-pernyataan berikut :
  1. 2 adalah bilangan prima genap
  2. sin  = cos
  3. Jumlah sudut bangun segilima adalah
  4. Diagonal-diagonal pada bangun persegi saling berpotongan tidak tegak lurus
  5. Persegi panjang adalah trapesium
  6.  adalah rasional

3.     Tentukan himpunan penyelesaiannya agar menjadi kalimat pernyataan yang benar !
  1. 3n –5 = 7
  2. k bilangan prima kurang dari 30
  3.  dimana x dan y bilangan bulat

4.     Tentukan ingkaran pernyataan-pernyataan berikut ini serta tentukan nilai kebenarannya !
  1. 5 + 6 = 11
  2. 2 + 4 > 5
  3. Bogor kota hujan
  4. Segitiga lancip adalah segitiga yang salah satu sudutnya kurang dari atau sama dengan
  5. Jumlah sudut dalam suatu segitiga adalah
  1. Ali beragama Islam
  2.  adalah bukan bentuk akar

Selasa, 08 Mei 2012

Penting

Diberitahukan kepada Bapak/ Ibu guru bahwa Ulangan Kenaikan Kelas Tahun Pelajaran 2011/2012 dilaksanakan pada tgl. 04 Juni s.d 09 Juni 2012 oleh karena itu, agar menyerahkan naskah soal ulangan paling lambat tanggal 21 Mei 2012 dengan ketentuan soal PG sebanyak 30 dan soal essay sebanyak 10, waktu 120 menit untuk semua mata pelajaran.terima kasih

Kamis, 11 Agustus 2011

SOAL-SOAL

SOAL MATEMATIKA
;;;;;;;;;;;;
SOAL TKJ
..........

Jumat, 19 Maret 2010

penting

kepada kepala staf tata usaha agar secepatnya melengkapi data

Jumat, 18 Juli 2008

HOME

underconstruction

MISI & VISI

VISI : Terwujudnya insan yang berprestasi dan berbudi pekerti luhur dengan dilandasi iman
terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

MISI : Menumbuhkan semangat keunggulan untuk seluruh warga sekolah, menyiapkan siswa
menguasai perkembangan IMTAK dan IPTEK, mengembangkan sikap disiplin, kemandi
rian dan profesionalisme, menerapkan manajemenpartisipatif yang melibatkan warga
sekolah.